APK Diduga Dirusak OTK/ PDI P Pasangkayu Ancam Akan lapor ke Polda Sulbar

Populer

PASANGKAYU,MATALENSA.ID-Menjelang perhelatan Pemilihan Umum yang akan digelar pada april mendatang, sejumlah alat peraga kampanye atau apk diduga dirusak oleh oknum yang tak bertanggung jawab. Membuat pengurus Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI P) Kabupaten Pasangkayu, Sulawesi Barat berang. Dan mengancam akan melaporkan peristiwa tersebut ke Polda Sulbar.

Masalah pengrusakan alat peraga kampanye (apk) tak hanya terjadi dipulau Sumatra, pengrusakan alat peraga kampanye juga terjadi di wilayah kabupaten pasangkayu. Sehingga, membuat sejumlah pengurus partai dengan lambang banteng di pasangkayu berang.

Betapa tidak, ditemui disela sela kegiatannya, Sekretaris DPC PDI P Kabupaten Pasangkayu mengatakan, “Akan kami laporkan oknum yang tidak bertanggung jawab atas pengrusakan apk milik PDI P dan Pasangan Calon Presiden Joko Widodo & Ma’ruf Amin yang dirusak di wilayah utara pasangkayu.Tegas Putu.

Putu Suardana Sekretaris DPC PDI P menegaskan,saat ini pihaknya telah melapor ke Bawaslu, KPU, dan Polres, namun pihak PDI P kabupaten pasangkayu menurutnya diarahkan oleh pihak kpu untuk melaporkan pengrusakan apk tersebut ke pihak polda sulawesi barat. Tutup Putu yang ditemui media ini Senin, 17/12/2018. (Jon/dyf)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Berita Terbaru