Jelang Peringatan Hari Sumpah Pemuda, Pemprov Sulbar Gelar Rapat Persiapan

Populer

MAMUJU, MATALENSA.ID – Pemerintah Provinsi Sulawesi Barat menggelar rapat persiapan peringatan Hari Sumpah Pemuda (HSP) ke 95, di Rumah Jabatan Sekprov Sulbar, Senin, 23 Oktober 2023

Rapat dipimpin oleh Asisten III Pemprov Sulbar, Muhammad Jamil Barambangi. Turut hadir Kepala Dispora Sulbar, Safaruddin, sejumlah perwakilan OPD dan para pimpinan Organisasi Kepemudaan (OKP). 

Kepala Dispora Sulawesi Barat, Safaruddin Sanusi mengatakan, rapat tersebut melibatkan sedikitnya 7 OPD terkait, seperti Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdidkbud), Dinas Sosial (Dinsos), Dinas Kesehatan (Dinkes), Dispora, Satpol PP, Badan Kesbangpol, Biro Umum Setda Sulbar, serta para OKP naungan Dispora.

“Sejumlah OPD ini masing-masing kita bagi tugas untuk mengurusi dan menyiapkan berbagai hal teknis pada upacara Hari Sumpah Pemuda pada 28 Oktober nanti. Begitupun OKP yang kita undang, kita kolaborasi dan beri mereka tugas,” kata Safaruddin Sanusi DM.

Menurutnya, jelang Hari Sumpah Pemuda tahun ini, Dispora Sulbar juga sebenarnya telah menyusun sejumlah agenda. Salah satunya adalah forum aksi pemuda penanganan masalah 4+1.

“Jadi ada beberapa rangkaian acara yang akan dilaksanakan menjelang Hari Sumpah Pemuda. Tapi sesuatu hal sehingga ditunda, akhirnya dipindahkan setelah upacara 28 Oktober mendatang,” sebutnya.

Sementara, Asisten III Pemprov Sulbar, Muhammad Jamil Barambangi menyampaikan, pelaksanaan upacara Hari Sumpah Pemuda bakal berlangsung di pelataran gedung merah putih depan rumah jabatan Gubernur Sulbar.

Karena itu, Jamil meminta agar panitia penyelenggara menyiapkan segala perlengkapan dan kelengkapan upacara secara maksimal.

“Jadi harus cek semua perlengkapan dan kelengkapan. Dicek satu persatu, supaya sebelum upacara dapat dilengkapi yang masih kurang. Saya harapkan agar 27 Oktober Sore hari juga ada gladi. Semua petugas upacara untuk gladi dan latihan,” tegas Jamil.

Dia juga berharap agar semua pihak yang terlibat dapat menyiapkan seluruh pendukung upacara sehari sebelum pelaksanaan seperti hal hal teknis.

“Misalnya penyanyi, berapa banyak yang disiapkan, dan siapa yang bertugas untuk itu. Tentu Disdikbud Sulbar. Kemudian kesatuan upacara, undangan dan sebagainya. Ada juga parade pakaian adat pemuda. Kemudian, Dinkes menyiapkan ambulance dan tenaga medis di tempat upacara. Hal teknis seperti ini harus disiapkan dengan baik dan matang,” harap Jamil.

(ADV)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Berita Terbaru