spot_img
Friday, February 7, 2025

Suraidah,Saya Baru Mengetahui Soal Jembatan Gantung yang Putus di Desa Pati’di

spot_img

MAMUJU,MATALENSA.ID–Terkait dengan Jembatan Gantung yang putus desa Patidi, Kecamatan Simboro, Kabupaten Mamuju Sulawesi Barat, Ketua DPRD Kabupaten Mamuju, Suraidah dalam waktu dekat berencana akan mengujungi jembatan gantung Penghubung antara dusun Salupalado dan 4 dusun di Tabunia itu.

Hal tersebut di sampaikan Ketua Dprd Mamuju Suraidah saat ditemuai wartawan Matalensa.id usai menghadiri acara pembagian seragam sekolah oleh Muh Afzal menjelaskan bahwa, ia baru mengetahui jika ada jembatan gantung yang rusak di desa Pati’di

“Saya baru mengetahui, kalau ada jembatan putus, karna selama ini belum ada laporan masuk,” kata Suraidah, saat ditemuai wartawan usai menghadiri acara pembagian seragam sekolah bagi korban banjir, Sabtu (14/4/2018).

Politisi partai Demokrat itu berjanji dalam waktu dekat akan melihat langsung kondisi jembatan ambruk tersebut.

‘Saya akan suruh anggota saya untuk survei, dan waktu dekat ini saya akan melihat kondissi jembatan tersebut,” tukasnya.

Penulis : Irwan Jopan
Publish:Sudyrman

spot_img

Baca juga

- Advertisement -spot_img
Latest Articles
spot_img